Bea Cukai Kepri Tingkatkan Pengetahuan dan Keterampilan Penggunaan Senjata Api Dinas

Bea Cukai

Kamis (28/10) Berlokasi di Batalyon Raider Khusus 136/Tuah Sakti, Bea Cukai Kepulauan Riau melakukan latihan menembak menggunakan senjata api dinas Bea Cukai dengan jenis senjata laras panjang SBC-1. Sesuai dengan tugas dari satgas penindakan Bea Cukai Khusus Kepri dalam melakukan patroli dan operasi pencegahan dan penindakan pelanggaran peraturan perundang-undangan di bidang kepabeanan dan cukai.

Pelatihan menembak ini penting dilakukan untuk menyegarkan kembali pengetahuan pegawai Bea Cukai Kepri akan senjata dinas, mengingat tidak semua pegawai Bea Cukai Kepri dibekali senjata api dalam bertugas.Sebagai bentuk penyegaran dalam penggunaan senjata api dinas, latihan menembak dilaksanakan menggunakan SBC-1 dengan jarak bidik 15 dan 25 meter, dan dilakukan dengan tiga sikap posisi menembak yaitu posisi tiarap, duduk dan berdiri.

Senjata SBC-1 merupakan senjata laras panjang yang khusus dibuat untuk menunjang tugas Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dalam hal pengamanan maupun penindakan, senjata buatan PT Pindad ini merupakan modifikasi dari senjata yang sudah ada sebelumnya yakni SS-1 V5.

Tidak hanya dalam rangka menyegarkan kembali pengetahuan pegawai Bea Cukai Kepri, diharapkan pelatihan menembak juga dapat melatih kedisiplinan serta ketelitian pegawai karena perlunya perlakuan khusus dalam penanganan dan penggunaan senjata api.

Gambar I – Peserta Latihan Menembak dengan posisi tiarap Bea Cukai Kepri
Gambar II – Penilaian hasil menembak peserta dari Bea Cukai Kepri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.