Bea Cukai dan BNN Tangkap Dua Kurir Narkoba di Karimun

Pengawasan

news8Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Khusus Kepulauan Riau (Kepri) dan Badan Narkotika Nasional (BNN)menangkap dua pria Mn dan Mw yang diduga sindikat narkoba internasional asal Malaysia.

“Kami mencurigai perjalanan Mn. Ia masuk Malaysia resmi lewat pelabuhan internasional (Tanjungbalai Karimun, red) tapi tak diketahui pulangnya. Tahu-tahu sudah berangkat ke Malaysia lagi,” ujar Kabid Penindakan dan Sarana Operasi DJBC Khusus Kepri Raden Evy, Sabtu (4/10/2014).

Berdasar kecurigaan itu, DJBC Khusus Kepri lalu menindaklanjutinya ke BNN.Kedua lembaga ini kemudian sama-sama menyelidiki Mn dan terbukti kecurigaan DJBC selama ini.Barang bukti yang diamankan adalah sabu0,506 kilogram.

Mn adalah warga Paya Manggis, Kelurahan Baran Timur, Kecamatan Meral. Sedangka tersangka lainnya adalah Mw seorang mahasiswa jurusan Pariwisata sementer lima di Riau. Keduanya diduga berperan sebagai kurirsindikat narkoba.

Mn dibekuk, Jumat (3/10/2014) pagi sekitar pukul 08.30 WIB di kompleks pertokoan Padimas Department Store, Karimun.Sementara Mw ditangkap di Pekanbaru sekitar pukul 17.30 WIB berdasar pengembangan dari keterangan Mn.

Saat penggeledahan, petugas mendapatkan sabu-sabu seberat 0,506 kilogram di dalam bungkus susu coklat kemasan Milo. Sabu tersebut dibagi ke dalam dua bungkus, masing-masing seberat 303 gram dan 203 gram.