Rakerwil BC Kepri 2018 : Efektivitas Pelayanan dan Pengawasan

Bea Cukai

Tanjung Balai Karimun (14/02) – Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Tahun 2018 di Lingkungan Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau (Kanwil DJBC Khusus Kepri) berlangsung lancar di Aula Pangkalan Sarana Operasi Bea dan Cukai Tanjung Balai Karimun, Kepri. Rapat diikuti oleh pejabat dan pelaksana dari seluruh satuan kerja (satker) di bawah Kanwil DJBC Khusus Kepri. Adapun satker tersebut antara lain KPPBC TMP B Tanjung Balai Karimun, KPPBC TMP B Tanjung Pinang dan PSO BC Tipe A tanjung Balai Karimun.

Pelaksanaan Rakerwil di mulai dari hari Senin s.d Selasa, tanggal 12 – 13 Februari 2018 dipimpin oleh Bapak Rusman Hadi selaku Kepala Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepri dengan mengangkat tema ‘’Efektivitas Pelayanan dan Pengawasan untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi dan Peningkatan Kemudahan Berusaha.’’ Ini sesuai dengan fungsi Bea dan Cukai yakni community protector dan Trade Fasilitator.

Agenda materi pembahasan rapat meliputi Program Kerja 2018 dan Rencana Kerja 2019 serta potensi daerah yang ada untuk mendorong kegiatan ekspor-impor dan pengawasan dari masing-masing satker di lingkungan Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau. Rapat dilanjutkan dengan presentasi dan tanggapan dari masing-masing satker.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.