Penutupan Pelatihan Teknis Pengawakan Speedboat Patroli Bea dan Cukai

Bea Cukai

Rabu (27/10) – Diklat Pengawakan Speedboat Patroli Bea dan Cukai Angkatan I Tahun Anggaran 2021 telah resmi ditutup pada hari Rabu tanggal 27 Oktober 2021. Diklat ditutup oleh Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau, Bapak Mochamad Syuhadak di Aula PSO BC Tipe A Tanjung Balai Karimun. Acara Penutupan juga dihadiri oleh perwakilan dari Balai Diklat Keuangan (BDK) Pekanbaru, serta jajaran pejabat struktural Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau dan PSO BC Tipe A Tanjung Balai Karimun.

Diklat Pengawakan Speedboat yang berlangsung dari tanggal 5 Oktober 2021 sampai dengan 27 Oktober 2021 diikuti oleh 15 (lima belas) orang pegawai yang berasal dari satuan kerja DJBC di seluruh Indonesia. Pada Diklat ini para peserta diberikan pelatihan keselamatan di laut (survival) fire fighting, pengendalian kapal manuver dan teknis lepas sandar kapal.

Penyelenggaran diklat ini bertujuan untuk mempersiapkan SDM patroli laut yang kompeten dan sesuai dengan kebutuhan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, demi memperkuat fungsi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dalam melindungi perbatasan dan masyarakat Indonesia dari penyelundupan, pedagangan ilegal dan ancaman masuknya barang-barang berbahaya dan terlarang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.