Ngaji Bareng Srikandi Bea Cukai Karimun

Bea Cukai

Tanjung Balai Karimun – Meskipun ditengah tuntutan kesibukan sebagai pegawai Bea Cukai, para pegawai perempuan di Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau, Pangkalan Sarana Operasi Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Balai Karimun dan KPPBC Tipe Madya Pabean B Tanjung Balai Karimun mengadakan kegiatan pengajian bareng pada Selasa (21/08), bertempat di musholla Baitut Taqwa, Kanwil DJBC Khusus Kepri.

Kegiatan “Ngaji Bareng” dibawakan langsung oleh Ibu Burhanita dan dihadiri oleh sekitar 45 peserta. Adapun kajian yang dibawakan mengenai Surat Ali Imran Ayat 133-135 tentang Bagaimana menjadi manusia yang bertaqwa. ‘’Kita semua tentu ingin masuk surga. Untuk mencapainya kita harus mengetahui, bagaimana karakteristik para penghuninya, agar karakter tersebut bisa ada pada diri kita’’ Imbuh Ibu Burhanita. Beliau juga mengatakan ‘’bahwa terus-menerus melakukan dosa dalam keadaan seseorang itu tahu bahwa itu dosa akan menyebabkan dosa kecil menjadi besar. Oleh karena itu jangan anggap enteng dosa kecil, apalagi bila terus menerus dikerjakan.’’

Salah seorang peserta, Oliv berkomentar ‘’menurut saya kegiatan pengajian ini sangatlah positif, bukan hanya menambah ilmu bagi kami para perempuan, tetapi juga menambah erat tali silaturahmi para pegawai Muslimah di Lingkungan Kanwil DJBC Khusus Kepulauan Riau’’. Diharapkan kegiatan Ngaji Bareng ini dapat terus menerus dilaksanakan sehingga dapat memberikan ilmu baru bagai para pegawai khususnya muslimah di Lingkungan Kanwil DJBC Khusus Kepri.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.