BEA CUKAI KEPRI MUSNAH DAN HIBAH KE PEMKAB MERANTI DAN PANTI ASUHAN DI KARIMUN

Bea Cukai

Tanjung Balai Karimun – 28 November 2016, Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau melakukan pemusnahan dan hibah Barang Milik Negara (BMN) dan Barang Bukti di Gudang Penyidikan Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau.

img_9903

Penyerahan hibah dibuka oleh Kepala Bidang Penyidikan dan Barang Hasil Penindakan, Winarko Dian Subagyo dan dihadiri oleh perwakilan dari beberapa instansi di Kabupaten Karimun seperti Pemkab Karimun, Polres, TNI AD, TNI AL, Pengadilan Negeri, Stasiun Karantina Pertanian Kelas II, Kantor Pelayanan Kekayaaan Negara dan Lelang (KPKNL) Batam dan Sekretaris Kabupaten Meranti, Riau.

img_9865

Barang yang dimusnahkan terdiri dari Barang Milik Negara (BMN) berupa 353 karung Bawang Merah dengan nilai Rp17.381.000,00 ex tegahan kapal KM. Sri Rangsang dan KM. Diandra dan 12 buah kipas angin bekas, 7 unit televisi tabung bekas dan 4 unit lemari bekas dengan nilai Rp2.080.000,00 ex tegahan kapal KM. Kuala Kapias. Selain BMN ada barang bukti 1.418 karung @9-10 kg bawang merah dengan nilai Rp26.768.000,00 ex tegahan Kapal KM Sahabat I, KM. Saridewi dan KM Tia Jaya.

img_9913

Bea Cukai Kepri juga menghibahkan BMN dengan nilai Rp291.500.000,00 eks tegahan KM. Kesuma Ayu, KM. Lumba-lumba I, KM. Anugrah Pratama, KM. Kuala Kapias, KM. Fadli Maulana-I & KM. Sri Rangsang berupa 4.150 kg beras, 1.850 kg gula pasir, dan lain-lain ke beberapa panti asuhan di Karimun seperti Panti Asuhan Jehovah Jireh, Panti Asuhan Miftahul Jannah, Panti Asuhan Muhammadiyah, Panti Asuhan Al-Khalis, Panti Asuhan Baiturrahman, Panti Asuhan Hidayatullah dan Panti Asuhan Ar-Raudah. Adapun barang bukti berupa 4.964 karung @9 kg bawang merah ex tegahan Kapal KM. Karya Sakti dan Kapal KM. tanpa nama dengan nilai sekitar Rp250.000.000,00 dihibahkan untuk masyarakat tidak mampu di Kabupaten Meranti.

img_9923-copy

Dalam sambutannya, Winarko berharap penyerahan hibah ke masyarakat disertai dengan tanda bukti serah terima sebagai bentuk pertanggungjawaban Bea Cukai kepada Pemerintah Pusat. Sekretaris Daerah Kabupaten Meranti berjanji akan mengalokasikan hibah tepat sasaran ke masyarakat yang tidak mampu mengingat ini pertama kalinya Kabupaten Meranti menerima hibah dari Bea Cukai Kepri. Semoga ke depannya Bea Cukai dapat terus membantu perekonomian masyarakat yang tidak mampu, bukan hanya di Kepulauan Riau namun juga di provinsi sekitarnya.

Posted by Syarif / Admin.

1 thought on “BEA CUKAI KEPRI MUSNAH DAN HIBAH KE PEMKAB MERANTI DAN PANTI ASUHAN DI KARIMUN

  1. First of all I would like to say awesome blog!
    I had a quick question which I’d like to ask if you do not mind.
    I was interested to know how you center yourself and clear your head before writing.
    I have had trouble clearing my mind in getting my ideas out.

    I truly do take pleasure in writing however it just seems like
    the first 10 to 15 minutes are generally lost simply just trying to figure out how to begin. Any suggestions or tips?
    Appreciate it!

Tinggalkan Balasan ke lelang barang bekas kantor Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.