Bea Cukai Karimun Mengikuti Perlombaan Gerak Jalan

Bea Cukai

Dalam rangka Hari Ulang Tahun kemerdekaan RI ke-73. Tim Gerak Jalan Bea Cukai Karimun yang terdiri dari Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau, Pangkalan Sarana Operasi Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Balai Karimun dan KPPBC TMP B Tanjung Balai Karimun ikut serta dalam lomba gerak jalan yang diadakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga, Pemerintah Kabupaten Karimun.

Gerak jalan adalah olahraga yang memasyarakat dan diadakan setiap tahun di Kabupaten Karimun. Sudah menjadi tradisi bea cukai selalu turut serta dalam lomba gerak jalan bergengsi di kepulauan riau ini. Tahun Sebelumnya Tim Gerak Jalan Bea dan Cukai Karimun mendapatkan gelar juara umum untuk seluruh kategori.

Kekompakan, kerapihan barisan, keseragaman tim, dan keutuhan tim sangat diperlukan dalam lomba gerak jalan ini.

Perlombaan itu dibuka langsung Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi Wakil Bupati Anwar Hasyim dan FKPD serta Kepala OPD, Sabtu (11/8/2018) pagi di Panggung Rakyat Putri Kemuning Coastal Area.

lomba regu gerak jalan yang hari ini dilepas berjumlah 164 regu, terdiri dari SMA putra 54 regu dan putri 36 regu. Lalu umum putra 42 regu dan putri 32 regu.

Tahun ini untuk hadiah perlombaan gerak jalan 8,10,17, dan 45 berjumlah Rp275 juta. Di mana untuk gerak jalan 8,10, dan 17 km diambil juara 1 hingga 11 sementara 45 Km diambil juara 1 hingg 13. Lalu ada kategori seragam unik dan diambil juara 1 dan 4.

1st Photo shoot by cakfu
2nd Photo taken from @indrawanaur

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.